Jumat, 25 September 2015

Kupas Tuntas Perusahaan SUPERCELL

Tugas (1)  Pengantar Bisnis Informatika
Nama : M. Alim Arrasyid
Kelas  : 4ia25
Npm   : 54412296


Supercell merupakan sebuah perusahaan developer game terbesar disamping development seperti EA atau Gameloft. Supercell terletak atau bermarkas di ibu kota Finlandia tepatnya di kota helsinksi. Berdasarkan keterangan dari situs game Gamesinasia Supercell berhasil mendapatkan pemasukan atau pendapatan sebesar Rp 4,75 milyar perhari. Bisa dibayangkan saja berapa milyar uang yang di dapatkan Supercell beberapa tahun terakhir. 

Keberhasilan Supercell dalam mencatatkan pendapatan disebut - sebut sebagai studio yang paling banyak mendapatkan keuntungan di App Store. Supercell berhasil mengalahkan EA dalam segi pendapatan.

Dengan bermodalkan lebih dari 969 games di App Store, EA masih kalah dengan Supercell yang hanya bermodalkan 3 game dan 2 diantaranya terkenal yang menjadi salah satu game populer di App Store.

Supercell berdiri pada musim panas 2010, bergerak pada bidang game mobile yang berawakan 85 orang (per 2011). Didirikan oleh Ilkka Paananen, yang sekarang menjadi CEO perusahaan itu sendiri. Produk pertama mereka adalah game Gunshine.net. Di tahun 2011, Supercell pernah mendapatkan dana investasi dari Accel partners sebesar USD 12 juta. Sebanyak kurang lebih 51 persen perusahaan Supercell sudah di akusisi oleh softbank. Sejak 2011, Supercell telah merilis 3 produk games antara lain :
  1. Clash of Clans 

Clash of Clans merupakan salah satu game buatan Supercell yang sangat populer akhir - akhir. Game ini merupakan tipe game bersifat strategi MMO (Massively Multiplayer Online) atau game yang dapat dimainkan oleh banyak pemain dalam waktu bersamaan. Pada awalnya game Clash of Clans sendiri dirilis untuk platform IOS saja namun baru pada tanggal 7 oktober merilis game ini secara internasional di Google Playstore. Game ini mencapai lebih dari 100 juta pengguna dari seluruh dunia. Bila dilihat pendapatan terbesar Supercell berasal dari clash of clans.
  1. Hay Day

Game yang dikembangkan oleh Supercell ini merupakan salah satu game berlabel santai. Kita akan diajak untuk merasakan serunya bertani dan berternak melalui sebuah aplikasi yang dapat di unduh pada perangkat berbasis Android maupun IOS. Kita dapat bersosialisasi melalui game ini dengan cara menghubungkan akun facebook maupun Gmail yang kita miliki. Hay Day juga merupakan game yang lumayan populer setelah Clash of Clans yang menjadi andalan perusahaan Supercell.
  1. Boom Beach

Boom Beach merupakan game terbaru buatan Supercell yang bergenre strategi dengan mengambil tema peperangan dengan latar di wilayah kepulauan dan pantai. Boom Beach sebenarnya tidak menghasilkan inovasi baru dari game sebelumnya yang telah di buat Supercell. Namun karena dikemas dalam sesuatu yang menarik, game ini menjadi salah satu game yang menarik yang patut di coba untuk penggemar genre strategi defence tower di perangkat mobile.

Berdasarkan sumber yang ada Supercell menyatakan fokus hanya pada beberapa judul game dan berupaya agar game tersebut tetap menjadi yang terpopuler di bisnis konten perangkat mobile. Dapat di simpulkan bahwa perusahaan developer game ini lebih mementingkan kualitas yang ada ketimbang kuantitas.

Supercell nampaknya menghindari nasib yang dialami oleh perusahaan senegaranya Rovio asal Finlandia, atau Zynga asal Amerika Serikat, yang berjuang meraih sukses dari sekian banyak judul game baru yang mereka kembangkan.

CEO Supercell mengatakan bahwa pihaknya berupaya untuk meningkatkan jumlah pengguna game-nya dengan memberi pembaruan secara teratur pada fitur dan alur cerita yang di perpanjang.

Supercell menawarkan unduhan gratis bagi siapa saja yang mau menjajal game mereka. Cara menghasilkan uang diraih dengan menerapkan pembelian konten digital dalam aplikasi (in app purchase) yang membantu pengguna maju ke tahap yang lebih tinggi atau untuk bersaing dengan teman - teman mereka di permainan.

Berdasarkan sumber CNNIndonesia, awal tahun ini Supercell memiliki 150 karyawan dan sedang mengadu nasib game keempatnya yang berjudul Smash Land. Untuk tahun lalu 2014 Supercell meraih pendapatan sekitar 1,5 milyar euro atau tumbuh dua kali lipat dan laba bersih 515 juta euro atau tumbuh dua kali lipat.

Para analisis berpendapat bahwa Supercell perlu berhati - hati karena beberapa popularitas game mereka menurun cepat atau lambat dan menyarankan agar segera meluncurkan fitur baru atau judul yang benar - benar baru.

Studio Game Supercell - Image : Magento-Thailand.com
CEO Supercell llka Paananen - Develop-online.net

Supercell Team - Image : Gamasutra.com


Sumber :
  • http://www.cnnindonesia.com/teknologi/20150520235935-185-54656/pembuat-clash-of-clans-tak-mau-bikin-banyak-game/ 
  • http://www.tuliside.com/2015/03/Supercell-Developer-Pembuat-Game-Populer-Clash-of-Clans-COC-dan-Hay-Day.html
  • http://mfafmobilee.blogspot.co.id/2015/01/sejarah-perkembangan-perusahaan-besar.html 
  • http://trikclashofclans.com/pengertian-game-clash-of-clans-dan-penjelasannya/ 
  • http://www.arlan85.com/2014/01/hay-day-permainan-berkebun-suka-suka.html